top of page

Desoximetasone Krim 2,5 mg/g

Krim desoximetasone dapat digunakan untuk mengurangi manifestasi peradangan dan pruritus dari dermatitis yang berespon terhadap kortikosteroid.

Desoximetasone Krim 2,5 mg/g

Komposisi

Tiap gram mengandung desoximetasone 2,5 mg


Indikasi

Mengurangi manifestasi inflamasi dan pruritus dari dermatitis yang berespon terhadap kostikosteroid.


Kontraindikasi

  • Tidak untuk penggunaan mata.

  • Pasien yang hipersensitif terhadap desoximetasone serta kortikosteroid lain dari jenis betamethasone.

  • Pasien dengan reaksi kulit sebagai hasil dari vaksinasi.

  • Selama hamil dan menyusui pemakaian krim desoximetasone pada area yang luas dikontraindikasikan karena risiko penyerapannya.

  • Hindarkan dari kontak dengan kondom lateks.


Efek Samping

  • Folikulitis, hipertrikosis, akne, hiper- atau hipopigmentasi, teleangiektasi, stria distensi, atrofi kulit dan maserasi kulit, rasa terbakar, gatal, iritasi, kulit lebih kering, dermatitis perioral, dermatitis kontak alergi, dan infeksi sekunder

  • Reaksi hipersensitif lokal

  • Efek kortikosteroid sistemik dapat timbul bila krim digunakan pada area yang luas, terapi yang lama atau menggunakan pakaian ketat.


Dosis

Diberikan setipis mungkin pada area yang sakit, sekali atau dua kali sehari. Bila memungkinkan, krim desoximetasone harus digosokkan perlahan pada kulit. Setelah lesi kulit membaik, frekuensi pemakaian dapat dikurangi, misalnya dari dua kali sehari menjadi satu kali sehari.

Pemakaian  pada area yang luas (kurang lebih >10% permukaan tubuh) dan terapi yang lama (kurang lebih >4 minggu) harus dihindari.


Kemasan

Kotak, tube @ 15 g


Golongan

Kortikosteroid


Perlu Resep

Ya


Cara Penyimpanan

Simpan pada suhu di bawah 30°C, terlindung dari cahaya

bottom of page