top of page

Propranolol HCl Tablet 40 mg

Propranolol adalah obat yang digunakan untuk mengobati nyeri dada (angina), irama jantung tidak beraturan (aritmia), tekanan darah tinggi (hipertensi) dan pencegahan migren.

Komposisi

Propanolol HCl 40 mg


Indikasi / Kegunaan

  • Angina

  • Aritmia

  • Hipertensi

  • Pencegahan migren


Kontraindikasi

  • Pasien dengan asma bronkial dan penyakit paru-paru obstruktif kronis.

  • Pasien dengan asidosis metabolik (diabetes melitus).

  • Pasien dengan gagal jantung termasuk gagal jantung terkompensasi dan yang cadangan kapasitas jantungnya kecil.

  • Syok kardiogenik.

  • Bila ada “atrioventricular (A-V) block” derajat 2 dan 3.

Efek Samping

  • Kardiovaskular: bradikardia, gagal jantung kongestif, blokade A-V, hipotensi, tangan terasa dingin, trombositopenia purpura, insufisiensi arterial.

  • Susunan saraf pusat: rasa capai, lemah dan lesu (paling sering), depresi mental/insomnia, sakit kepala, gangguan visual, halusinasi.

  • Gastrointestinal: mual, muntah, mulas, epigastric distress, diare, konstipasi, ischemic colitis, kembung.

  • Pernapasan: bronkospasme.

  • Hematologik: diskrasia darah (trombositopenia, agranulositosis).

  • Lain-lain: gangguan fungsi seksual, impoten, alopesia, mata kering, dan alergi.


Dosis

Dewasa:

  • Angina: 10-20 mg, 3-4 kali sehari, dosis dapat ditingkatkan setiap 3-7 hari.

  • Aritmia: 10-20 mg, 3-4 kali sehari, bila diperlukan dosis dapat ditingkatkan.

  • Hipertensi: 20 mg, 3-4 kali sehari atau 40 mg, 2 kali sehari, bila diperlukan dosis dapat ditingkatkan.

  • Migren: 20 mg, 3-4 kali sehari, bila diperlukan dosis dapat ditingkatkan.


Anak-anak:

  • Aritmia: 0,5 mg/kg BB/hari terbagi dalam 3-4 kali pemberian.

  • Hipertensi: 1-3 mg/kg BB/hari terbagi dalam 3 kali pemberian.


Kemasan

Kotak, 10 strip @ 10 tablet


Golongan

Antihipertensi


Perlu Resep

Ya


Cara Penyimpanan

Simpan pada suhu di bawah 30°C, terlindung dari cahaya.

Artikel Terkait

bottom of page